14 Musisi Bersatu Peduli Pendidikan

Senin, 24 Mei 2010 komentar
Dunia pendidikan Indonesia yang tertinggal membuat para musisi turun tangan. 14 musisi yang tergabung dalam label Sony, Musica, Trinity, dan Warner bergabung menyanyikan lagu ‘Rindu Bersatu’ dengan tema Indonesia Bersatu.

Sedangkan 10 persen penghasilannya dari penjualan RBT akan disumbangkan melalui Putra Sampoerna Foundation untuk pendidikan anak Indonesia. Sementara itu, ide ini diprakasai oleh Indonesia Unite.
Beberapa musisi yang terlibat dalam peduli pendidikan tersebut diantaranya ST12, Nidji, d Masiv, Alexa, Vierra, Gita Gutawa, Sherina, The Changcuters, Kotak, Kangen Band, Rio Febrian, Geisha, Azhura, dan Ungu.

“Ini bangga banget, ide bikin lagu ini adalah satu kerinduan bahwa Indonesia sangat indah waktu aku masih kecil dan Indonesia damai banget,” ungkap Charlie ST12 yang menciptakan lagu Rindu Bersatu saat ditemui di Hotel Nikko, Jakarta Pusat.

“Prosesnya setelah aku melihat ada kerancuan di Indonesia semakin semrawut dengan peperangan antar kepentingan-kepentingan yang membuat hancur. Banyak demo segala macam. Aku prihatin dan aku sadar kita punya cinta. Kita punya rindu untuk menyatukan yang lagi semrawut ini. Percuma kalau kita terus bertengkar cuma bikin semakin terpuruk. Intinya lebih ke penyadaran diri saja dalam lagu itu,” terangnya lagi.
Sementara bagaimana proses pembuatan lagu tersebut, Charlie mengaku tak memakan waktu lama. Bahkan pembuatan video klipnya yang memakan banyak waktu.
“Prosesnya nggak lama, alhamdulilah sebentar. Cuma sampai ke proses pembuatan video klip saja yang agak susah karena di sini banyak teman-teman yang lain yang kadang susah nyesuaiin jadwalnya

komentar

Posting Komentar

About

my logo

my logo

My Playlist

Pages

Blog Archive

Followers